Date:

Share:

Kegiatan Kepramukaan Di PMDG Kembali Dimulai

Related Articles

DARUSSALAM- Meski sempat menutup kegiatan kepramukaan untuk sementara waktu guna memfokuskan para santri kepada ujian, Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) resmi membuka kembali kegiatan kepramukaan di tahun ajaran semester dua.

Upacara pembukaan kegiatan kepramukaan diadakan pada hari Kamis (20/10) pukul 14.00 WIB. Berbeda dengan upacara pembukaan yang pernah dilaksanakan sebelumnya, kali ini upacara tidak diadakan di satu tempat saja, melainkan disebar ke beberapa tempat. Masing-masing Gugus Depan akan melaksanakan upacara pembukaan di tempat-tempat yang telah ditentukan.

Pembacaan Teng Komando Kegiatan Kepramukaan Tahun Ajaran Semester Dua.

Selain mengadakan upacara pembukaan, para adika Pramuka juga dibacakan kembali peraturan-peraturan yang berhubungan dengan disiplin kegiatan kepramukaan. Tujuannya agar para adika tidak lupa dengan disiplin-disiplin kegiatan kepramukaan yang sudah ditetapkan, meskipun kegiatan tersebut sempat dinonaktifkan sementara waktu. Sehingga para adika tidak dapat menemukan celah untuk membuat pelanggaran selama berlangsungnya kegiatan kepramukaan.

Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh staf Majelis Pembimbing Koordinator Harian (MABIKORI), kegiatan kepramukaan di tahun ajaran semester dua ini akan meningkatkan kecakapan dan juga pengetahuan tentang kepramukaan. Hal ini juga akan diperkuat dengan beberapa kegiatan untuk Ambalan, seperti musyawarah Gugus Depan, dan Praktik Pengayaan Lapangan (PPL), jelasnya semua itu untuk menambah wawasan, pengalaman dan kemampuan santri.

Keceriaan Adika Pramuka Pada Kegiatan Kepramukaan.

Pembukaan kembali kegiatan kepramukaan tentu menjadi awal yang baik bagi para adika untuk memantapkan kemampuan dan ketrampilan mereka di bidang kepramukaan, serta memperbaiki kekurangan- kekurangan yang ada sebelumnya, agar menjadi Pramuka dengan pribadi yang lebih baik lagi, dan bermanfaat bagi orang lain.

(Berita: Mahadi, Foto: Nahid, Editor: Neezard, Review: Riza Ashari).

Artikel Terkait:

Pengurus Koordinator Gerakan Pramuka Jalani Gladi Tangguh

Ciptakan Pramuka Berkompeten Dengan Gladian Pinsa & Pinru

Fokus Hadapi Ujian, PMDG Tutup Kegiatan Kepramukaan

Popular Articles