Date:

Share:

Tingkatkan Pemahaman Islam Melalui Praktik Manasik Haji

Related Articles

DARUSSALAM – Demi meningkatkan pemahaman para santri tentang ajaran-ajaran di dalam agama Islam, maka Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) mengadakan praktik manasik haji. Praktik ini dikhususkan untuk anak baru, dengan tujuan untuk memperdalam materi yang sudah mereka pelajari di dalam kelas.

“Tujuan diadakan praktik manasik haji ini adalah untuk menekankan pemahaman pelajaran Fiqh yang telah diajarkan di dalam kelas, supaya para santri dapat lebih mendalami lagi pelajaran tentang haji secara praktik.” Al-Ustadz Mohammad Rohman Hadi selaku staf Kuliyatu-l-Mualimin Al-Islamiyah (KMI).

Kegiatan praktik manasik haji ini dimulai pada hari Sabtu (13/02), diadakan pada jam pelajaran pertama dan kedua untuk siswa kelas 1 KMI serta pada jam pelajaran ketiga dan keempat untuk siswa kelas 1 intensif. Kegiatan ini berlangsung selama satu pekan sesuai dengan urutan jadwal yang sudah ditentukan, dan berakhir pada hari Sabtu (20/02) pekan berikutnya. Pada hari terakhir, praktik manasik haji diikuti oleh santri baru yang tidak mengikuti manasik haji pada giliran kelasnya karena beberapa uzur berhalangan hadir.

Acara ini dilaksanakan ketika pelajaran pagi agar para santri lebih nyaman dan mudah dalam melaksanakan kegiatan, serta agar suasana tidak terlalu panas. Penyesuaian tempat praktik manasik haji diatur sedemikian rupa oleh panitia sehingga sesuai dengan lokasi dan denah di tanah suci, agar menjadi gambaran yang cukup untuk para santri. Seluruh peserta yang mengikuti praktik manasik haji pun menggunakan baju ihram yang telah disediakan panitia.

Sebelum itu, para guru pengajar pelajaran Fiqh kelas 1 dan 1 intensif menghadiri kumpul koordinasi untuk mendapat pengarahan yang cukup terkait pelaksanaan praktiknya. Mereka dibimbing dengan sebaiknya-baiknya, diajari tentang tata cara yang ada dan berlaku dalam pelaksanaan haji sesungguhnya guna menyamakan serta memperdalam pemahaman. Para santri pun juga sempat menyaksikan bagaimana pelaksanaan rentetan ibadah haji bersama-sama, yang dilaksanakan satu hari sebelum mereka menjalankan praktik dan bertempat di Masjid Jami’ lantai 1.DinulCahya

Related Articles

Anjuran Untuk Belajar dalam Islam dan Doa Sebelum Belajar

Kulliyatu-l-Muallimin Al-Islamiyah (KMI) Cetak Guru Gontor yang Unggul dan Berkualitas dengan Al-Tarbiyah Al-Amaliyah

Ukhuwwah Islamiyyah; Tumbuhkan Persatuan dan Cinta

Popular Articles