Date:

Share:

Resmi Dilantik, Pengurus OPPM Baru Emban Amanat Berat

Related Articles

KARANGBANYU – Purna sudah tangung jawab Siswi Akhir dalam bertugas di Organisasi Pelajar Podnok Modern (OPPM). Hal itu ditandai dengan penyerahan amanat dari pengurus OPPM lama ke pengurus baru. Adalah Nurdiana Kholida (6B) dan Hanifah Miladina (6B) selaku ketua OPPM lama, secara simbolis mengestafetkan tanggung jawabnya kepada Nafisah Kurnia Putri (5B) dan Shafa Vania (5D), ketua OPPM baru.

Sebelum pelantikan dilaksanakan, para pengurus OPPM lama membacakan laporan pertanggungjawaban (LPJ) kepada segenap warga Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG). Ini adalah sebagai bentuk pendidikan bahwa amanat yang diemban telah dilaksanakan dengan penuh kesungguhan.

Acara LPJ dilaksanakan selama dua hari, yaitu Rabu – Kamis (8-9/12). Sedangkan acara serah terima amanat dan pelantikan pengurus OPPM baru dilaksanakan Kamis (9/12). Acara tersebut digelar di auditorium Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) Putri Kampus 3.

Bapak Wakil Pengasuh PMDG Putri Kampus 3, Al-Ustadz Dr. H. M. Badrun Syahir, M.A. dalam nasihatnya menyampaikan dan menegaskan bahwa ini semua bukanlah jabatan atau kedudukan yang pantas dibanggakan, tetapi lebih kepada amanah yang harus diemban dan dipertanggungjawabkan. Bahkan pada dasarnya hidup ini sendiri adalah amanah. DzakiyahF

Popular Articles