Date:

Share:

Gelaran Apel Tahunan; Khidmat, Anggun, Menawan

Related Articles

KARANGBANYU – Mengusung tema “Gontor Mencetak Generasi Amanah, Menuju Khoiru Ummah”, gelaran Apel Tahunan di Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) Putri Kampus 3 terlaksana meriah dengan unsur pendidikan yang mendominasi.

Ahad (19/6), rentetan acara Apel Tahunan diawali dengan upacara resmi, dilanjutkan dengan pertunjukan kreasi-kreasi santriwati, lalu diakhiri dengan pawai barisan. Tepat pukul 7 pagi acara dimulai. Seketika suasana hiruk-pikuk di lapangan menjadi hening, saat pembawa acara membacakan himbauan.

Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Al-Ustadz H. M. Badrun Syahir, M.A., wakil pengasuh PMDG Putri Kampus 3. Di antara amanat Pimpinan PMDG yang dibacakan beliau adalah ajakan untuk bersyukur atas pencapaian pondok Gontor saat ini. Perkembangan PMDG hingga saat ini, dengan segala kelebihan dan kekurangannya, merupakan anugerah dari Allah Subhanahu Wata’ala.

Usai upacara, di hadapan para hadirin, beberapa santriwati menyuguhkan kreasi-kreasinya. Seni tari, seni tarik suara, keterampilan berpramuka, dan seni musik perkusi (hadrah), semuanya tersaji indah, harmonis, anggun, nan menawan.

Saat pawai barisan, Siswi Akhir KMI 2023 memboyong maskot berupa bunga anggrek. Keindahannya yang abadi berisi harapan agar pesona Generasi Amanat (nama angkatan siswa/i akhir 2023) pun lestari. Farouq

Popular Articles