Date:

Share:

Perfotoan Siswi Akhir KMI yang Menginspirasi

Related Articles

Dinginnya pagi rupanya tak pernah berhasil mengalahkan semarak areal Pondok Modern Darussalam Gontor. Faktanya, Jumat 28 Jumada Tasniyah 1439 H/ 16 Maret 2018 barisan generasi surgawi dengan baju hijau yang menginspirasi itu sudah siap dengan segala pernak pernik untuk berapresiasi dalam Perfotoan Siswi Akhir KMI 2018 yang diadakan bersama-sama dengan Gontor Putri Kampus 1 di depan Auditorium Gontor Putri Kampus 1.

Acara diadakan dengan sambutan oleh Bapak Pengasuh Pondok Modern Darussalam Gontor Al-Ustadz KH. Hasan Abdullah Sahal. Setelah sambutan usai, akhirnya siswi akhir KMI Gontor Putri Kampus 2 dapat kembali ke pondok dan langsung melanjutkan perfotoan angkatan di depan Gerbang Gontor Putri Kampus 2.

Keceriaan tampak merekah. Berapa tidak, perfotoan yang sudah diangan-angankan selama kurang lebih 6 tahun kini benar-benar dapat terealisasikan. Ditemani dengan drone yang mengupas tuntas pendokumentasian kegiatan tersebut, akhirnya generasi menginspirasi Inspiring Generation kini benar-benar resmi terdokumentasikan sebagai Siswi Akhir KMI 2018. Keceriaan itu bahkan dapat dilihat sejak semalam sebelum perfotoan dimulai—di saat para nihaiy bekerja sama membawa belasan meja dan bangku untuk menunjang perfotoan yang akan dihadapi.

Siswi Akhir KMI dengan puzzle lambang angkatan
Siswi Akhir KMI dengan puzzle lambang angkatan

Inovasi pun dapat dilihat dari apa-apa yang dipersiapkan oleh angkatan ini. Hal-hal baru seperi puzzle lambang angkatan berukuran 2,5 meter turut disajikan dalam perfotoan angkatan. Para anggota pun turut berinisiatif untuk membentuk mesquerede dari table chest yang disatukan membentuk angka 605 yang taik lain adalah inisial angkatan kelas 6 2018 sebagai generasi ke 5 Gontor Putri Kampus 2.

Ada untuk menginspirasi segala sesuatu disekitarnya. Begitu sekiranya harapan Bapak Pimpinan dalam pemberian nama angkatan ini. Sehingga apa-apa yang nantinya muncul dapat menjadi inspirasi bagi siapapun yang hadir di Darussalam. Pun kegiatan ini dapat menginspirasi seluruh santriwati untuk terus menggiatkan etosnya dalam belajar, sehingga suatu saat nanti apa yang dilihat dan diangan ketika melihat perfotoan kelas 6 sebagai siswi akhir KMI dapat benar-benar diraih suatu saat nanti.

Popular Articles