Date:

Share:

Friendship Competition : Lahirkan Wanita Serba Bisa

Related Articles

Al aqlu-s-salim fii jismi-s-salim fii jismi-s-salim

Tim Basket Sparkle Gontor Putri Kampus 2 berdoa sebelum memulai pertandingan
Tim Basket Sparkle Gontor Putri Kampus 2 berdoa sebelum memulai pertandingan

Badan yang sehat terdapat pada jiwa yang sehat. Begitu syair arab yang menjadi salah satu slogan Pondok Modern Darussalam Gontor. Olahraga adalah salah satu sunnah Pondok Modern yang banyak digemari oleh santriwati Gontor Putri.

Jum’at (20/10) Lapangan Basket Gontor Putri Kampus 1 menjadi saksi bisu atas pertandingan persahabatan oleh Gontor Putri Kampus 1, 2 dan 3. Lomba yang terdiri dari berbagai kategori olahraga itu dimulai pukul 7 pagi dan berlangsung hingga sore hari.

Lomba yang terdiri dari basket, badminton, voli, hingga pencak silat ini diadakan di seluruh wilayah di Pondok Modern Darussalam Gontor Putri Kampus 1. Bersama master of ceremony oleh Inayah Salsabil dan Sallia Qolbi dari siswi akhir KMI yang membawa suasana bak stadion olahraga ini membuat Jumat hari itu terasa lebih berwarna.

Tim Cheerleader Gontor Putri Kampus 3 menjadi tamu
Tim Cheerleader Gontor Putri Kampus 3 menjadi tamu

Lomba basket berjalan sengit, dengan poin yang naik turun dengan cepat. Putaran pertama memberi kesempatan bagi Tim Basket Sparkle Gontor Putri Kampus 2 untuk beradu kemampuan dengan Tim Basket Gontor Putri Kampus 1. Poin yang beradu naik turun pun dapat dilihat di lomba-lomba lain seperti Pertandingan Badminton, Panahan, Pencak Silat, dan Voli.

Pertandingan persahabatan berakhir pukul 6 sore. Menelurkan Juara Umum oleh Gontor Putri Kampus 1. Setelahnya diikuti Gontor Putri Kampus 2 yang meraih juara 1 dalam lomba badminton.

Mengutip dari apa yang pernah diucapkan oleh KH. Ahmad Hidayatullah Zarkasyi, bahwa pertandingan persahabatan sangatlah baik adanya demi menelurkan kader-kader pemain olahraga Gontor di masa yang akan datang. Apa yang dilihat anak di pertandingan persahabatan akan menciptakan motivasi dalam dirinya untuk meningkat, lebih dari dirinya sekarang. Karena figur yang baik akan melahirkan insan yang baik pula.

Kehadiran Al-Ustadz KH. Fairuz Subakir Ahmad di pertandingan basket pun membuat acara semakin meriah. Dalam kesempatannya, Direktur KMI ini berkali-kali mencetak poin. Bahkan dalam 2 atau 3 kali shoot, beliau dapat mencetak three-point sekaligus.

Olahraga memanglah salah satu yang menjadi faktor terpenting bagi santri dan santriwati Gontor. Karena satu hal itulah yang mendukung kesehatan santriwati. Bila sudah dianggap mampu maka harus memampuni, bila sudah cantik maka harus bersolek, sama halnya bila sudah dianggap bisa maka harus menjaga. Dengan motto pondok ‘Berbadan Sehat’ tak ayal bila santriwati Gontor Putri harus menjaga stamina dan kesehatannya. Salah satunya lewat olahraga. Karena lewat olahraga, Gontor melahirkan wanita yang serba bisa.

 

NOORAJAVI

Popular Articles