Date:

Share:

Pengarahan Ujian Lisan ”Ujian Menjadi Sarana Pembentukan Karakter”

Related Articles

1Gontor Putri 1-Ujian di Gontor adalah salah satu bentuk pendidikan. Untuk kelancaran ujian tersebut, maka diadakanlah Pengarahan terlebih dahulu. Pengarahan ujian menjadi rutinitas yang ada di Gontor. Pengarahan Ujian Lisan dan pembagian tugas diadakan pada Selasa malam, 3 April 2018. Pengarahan untuk para guru bertempat di Kulliyatul Banat oleh Ustadz Suharto. Sedangkan pengarahan siswi kelas 6 bertempat di Auditorium Gontor Putri 1 oleh Ustadz Fairuz Subakir Ahmad. Dilanjutkan dengan pengarahan umum untuk seluruh guru dan siswi kelas 6 pada hari Rabu paginya di Aula Auditorium Gontor Putri 1.

Pengarahan ujian menjadi sangat penting karena bukan hanya santriwati yang diuji, tapi seluruh elemen yang ada di pondok juga diuji, maka semuanya perlu diarahkan mulai dari penguji, guru-guru maupun kelas 6. Dalam ujian ini semuanya dididik, mulai dari santriwati, para guru, bahkan bapak wakil pengasuh dan bapak wakil direktur juga dididik.

Dalam pidatonya, ustadz Suharto berpesan bahwa semua harus bekerja keras, melasanakan tugas dengan 3baik, dan fokus, baik sebagai penguji, piket bagian, ataupun tugas pondok lainnya. “Untuk berhasil dalam kegiatan kepanitiaan ujian ini, semuanya harus konsentrasi, semuanya fokus pada bidangnya masing-masing, tetapi tetap koordinasi satu dengan yang lainnya. Keberhasilan menerut kita bukan karena 1, 2 orang yang bekerja keras, melainkan keberhasilan itu merupakan akumulasi dari kerja keras semua orang”, jelas ustadz Suharto.

Gontor adalah lembaga pendidikan. Inti dari pendidikan di Gontor adalah pendidikan karakter. Maka ujian ini adalah salah satu sarana dalam pembentukan karakter.Salsabila

Popular Articles