Date:

Share:

ARABIC CAMP; Cara Gontor Mengembangkan Skill Berbahasa Arab

Related Articles

Penyerahan Penghargaan Kepada Peserta
Penyerahan Penghargaan Kepada Peserta

Mantingan- Al-Lughatu Ta’ju-l-Ma’had.  Bahasa adalah mahkota pondok. Mengingat akan motto pondok kita, bahasa adalah hal yang sangat penting dan diutamakan di Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG). Berkenaan dengan hal ini, Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) Putri Kampus 1 kembali bergerak dalam mengerahkan kegiatan bahasa Arab. Arabic Camp namanya, kegiatan ini telah diadakan pada tanggal (08/09) silam. Tak kalah baiknya dengan kegiatan ‘English Camp’ yang telah usai diadakan selama 2 pekan sebelumnya, kegiatan ini juga berlangsung selama 2 pekan dengan berbagai kegiatan terkonsep yang diadakan didalamnya. Seperti Syi’ar, Khitobah, Dobtu’l’Maqalah , Maharatu-l-Istima’, Drama, Debat, dan lainnya. Peserta diikuti oleh para santriwati-santriwati terpilih dari kelas 2 hingga kelas 6, mereka dibagi menjadi 3 kelompok yang terdiri dari 12 orang dengan angkatan yang berbeda-beda. Mereka dibimbing dan diarahkan dengan baik serta teratur bersama ustadzah-ustadzah pembimbing yang juga mahir dalam berbahasa Arab. Para peserta sangat menikmati jalannya kegiatan ‘Arabic Camp’, dengan suasana yang khidmat dan sangat antusias dalam menekuni berbagai ilmu didalamnya, mereka pun sanggup tuk menguasai semua ilmu yang telah diterapkan dalam kegiatan ini.

Suasana Fun Friday oleh Arabic Camp
Suasana Fun Friday oleh Arabic Camp
Pagi, Siang dan malam menjadi pilihan waktu yang tepat untuk belajar dan berlatih kembali. Hingga akhirnya, kegiatan ini ditutup pada tanggal (21/09) akhir pekan, dengan diselenggalarakannya Fun Friday, yakni sebuah acara bahasa yang diadakan disetiap hari Jum’at, yang mana menjadi bukti pendalaman peserta dalam mengikuti kegiatan ‘Arabic Camp’. Para peserta mengapresiasikan ilmunya dengan berbagai penampilan berbahasa Arab yang diperlihatkan kepada seluruh santriwati Pondok Modern Darussalam Gontor Putri Kampus 1. Adapun kegiatan ini digerakkan, demi meningkatkan dan mengembangkan pengetahuan serta skill santriwati PMDG Putri dalam berbahasa Arab. Karena, mengingat kembali bahwa motto Pondok Modern Darussalam Gontor Putri dalam berbahasa, ialah “Language is Our Crown”. Selmd

Popular Articles