Date:

Share:

Persiapan Panggung Drama Arena 594

Related Articles

Gontor – Persiapan background pagelaran seni Drama Arena (DA) 594 sydah terlihat sejak 3 hari yang lalu, terlihat di sisi selatan gedung madrasah Pondok Modern Darussalam Gontor potongan-potongan bambu berikut talinya sudah siap dipasang. Beberapa orang pekerja Pondokpun terlihat menggali beberapa titik fondasi untuk digunakan dasar berdisinya background pagelaran seni DA 594.

Hari ini (31/07/19) menjelang digelarnya Drama Arena Kelas 594 Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) kurang lebih 118 orang santri kelas 5 diizinkan untu tidak mengikuti kegiatan belajar mengajar di Kulliyatul Mu’allimin Al-Islamiyah (KMI) di pagi hari sebagai gantinya mereka bekerja keras untuk menyelesaikann tatanan panggung terutama background yang sudah diselesaikan designnya oleh tim dekorator kelas 5. Potongan-potongan triplek yang telah disusun rapi dan diberi list kayu ditiap sisinya juga terlihat sudah siap di halaman depan gedung aligart dan siap untuk dinaikkan.

Selain persiapan background, santri-santri kelas 5 juga mempersiapkan sound sistem pada 2 sisi panggung utara dan selatan, ada pula yang mempersiapkan lighting di 2 sisi panggung utara dan selatan terlihat 2 stand besi yang cukup tinggi dengan 4 buah lampu besar diatasnya. Sedangjan lighting yang berada dj atap panggung sudah dipersiapkan pada hari sebelumnya. Sound sistem, Lighting dan kerangka panggung yang digunakan dalam acara Drama Arena esok hari sudah tidak lagi menyewa dari pihak luar, semua dipersiapkan secata mandiri dan hampir tiap tahun di sempurnakan disesuaikan dengan kebutuhan yang ada. “Kerangka panggung ini pertama kali dicoba untuk pentas Drama Arena 594 tahun ini, karena memang baru tahun ini dibuat dan disimpan peralatannya di gudang dekat garasi Bis Gontor yang ada di barat Gontor Stadium”, ungkat ustadz Mahbub Al-Aziz.

Sementara target yang ingin dicapai hari ini adalah menyelesaikan susunan background panggung yang berada di sisi timur Balai Pertemuan Pondok Modern (BPPM) sembari menunggu tambahan personil kelas 5 yang sebagian besar masih mengikuti proses belajar mengajar di KMI pagi ini, dan target siswa kelas 5 setelah dzuhur background panggung harus sudah terpasang.

Popular Articles