Date:

Share:

Nilai-Nilai Pondok Harus Tetap Dijaga

Related Articles

abdullah-syukri-zarkasyiDARUSSALAM – Meskipun kondisi Dr. K.H. Abdullah Syukri Zarkasyi, M.A. belum sepenuhnya pulih, semangat dan perhatian beliau dalam membina dan mengawal santri-santrinya tidak pernah redup . Pada hari Rabu (20/11), selepas sholat Maghrib di Masjid Pusaka, beliau berkesempatan menyampaikan beberapa pesan kepada guru-guru yang  menunaikan solat Maghrib disana.

Dengan ditemani oleh dua orang ustadz dari staf pengasuhan santri, beliau memberikan wejangan dan pesannya dari atas kursi roda. Seluruh asatidz sangat antusias menyimak perkataan yang disampaikan oleh Kyainya. Nasihat yang menegaskan perhatian beliau terhadap kelangsungan nilai-nilai dan sunnah-sunnah pondok  yang harus tetap terjaga dan diperjuangkan. Untaian kata yang telah lama tak terdengar karena sakit yang membatasi ruang gerak dan gerik beliau, mengingatkan  para asatidz akan makna dan nilai dari suatu perjuangan. Meskipun bicara beliau masih terbata-bata, namun pesan yang disampaikan cukup jelas dan bisa dipahami.  “Sebenarnya apa yang saya bicarakan itu hal biasa, yaitu tentang taqwa, apa itu taqwa?” ucap beliau memulai kata-katanya. “taqwa adalah melaksanakan apa yang diperintahkan Allah dan menjauhi yang dilarang-Nya” lanjut beliau.

Kemudian beliau menyinggung perihal pengorbanan, “setiap tugas pasti ada resikonya,” ucap beliau, “dalam mengerjakan tugas dibutuhkan pendekatan, pendekatan antara manusia. Semua manusia punya kesalahan, termasuk saya punya kesalahan, kamu juga punya kesalahan, akan tetapi kesalahannya berbeda dan bermacam-macam”.

Beberapa menit berselang, beliau mempersilahkan para asatidz yang ingin bertanya untuk  menyampaikan pertanyaannya. “Syanggit runtuh karena masuk ke dalam ranah politik. Dan sekarang, Al-Azhar mulai masuk ruangan politik, dan saya takut Gontor ini masuk ruangan politik lagi, karena akan susah keluar dari situ.” Ucap beliau menjawab isu tentang Al-Azhar yang ditanyakan seorang ustadz. Kemudian, seorang ustadz lain mengajukan pertanyaannya dengan topik yang berbeda, yaitu mengenai tips agar bisa selalu istiqomah dalam mengerjakan tugas-tugas pondok. “Agar bisa istiqomah harus ada kemauan, dan tau apa yang diinginkan pondok. Jalani tugas-tugas yang ada, disiplin dan nilai-nilai pondok sebaik mungkin. Kita harus memahami tugas-tugas kita di pondok, apa dan untuk apa.” Jelas beliau. irba

Popular Articles