Date:

Share:

Jam’iyyatul Qurro’ Adakan Amaliyah untuk Tingkat Q

Related Articles

DARUSSALAM—Jam'iyyatu-l-Qurro' (JMQ) Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) mengadakan amaliyah (praktek mengajar Al Qur'an-red) bagi anggota tingkat Q selama 10 hari, Sabtu-Senin tanggal 13-22 Mei 2009 lalu. Tingkat Q, adalah tingkat tertinggi dalam Jam'iyyatu-l-Qurro'. Acara ini bertujuan membina mental anggota JMQ sehingga mampu menjadi seorang pengajar Al Qur'an yang baik.


Berkenaan dengan itu, Ahmad Muntazir, salah seorang pengurus JMQ menerangkan bahwa amaliyah yang berlangsung selama 10 hari tersebut mencakup evaluasi. “Maksudnya, kami mengadakan amaliyah dan evaluasi secara bergantian setiap harinya sampai hari ke-10,'' jelas Muntazir, Senin (15/6) kepada Gontor Online.

Amaliyah perdana, Sabtu (13/6) lalu, dilaksanakan oleh Azmi (3-M) dan Fahri (3 Int. F). Kemudian pada hari-hari berikutnya, amaliyah dilaksanakan empat orang sekaligus. Siswa yang berasal dari Sidoarjo ini menambahkan, amaliyah seperti ini sangatlah bermanfaat bagi anggota klub Q. Mereka akan mengetahui cara mengajar agar seluruh murid yang diajari membaca Al Quran sekaligus memahami tajwid dan makhaarijul huruf yang benar.

Adapun jumlah peserta yang mengikuti amaliyah ini, ungkap Muntazir, sebanyak 18 orang. Mereka terdiri dari kelas 1-4 Kulliyatu-l-Mu'allimin Al-Islamiyah (KMI) yang merupakan anggota klub Q JMQ. Para peserta dinilai dari segi ketangkasan, semangat, mental, bahasa dan cara mengajarnya. “Penilaian ini sangat berpengaruh pada keberhasilan mereka naik ke klub A. Adapun hasilnya akan diumumkan pada hari Selasa (23/6) disertai dengan evaluasi umum,” ujar siswa yang duduk di kelas 5-E tersebut.

Popular Articles