Date:

Share:

Gontor Dirikan Rumah Sakit Islam Darussalam (RSID)

Related Articles

Gontor–Pergedungan dan Sarana Pendidikan di Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) adalah salah satu dari Panca Jangka yang selalu menaungi pondok dalam menerapkan pendidikannya. Saat ini, di era 90 tahun Gontor, ada beberapa proyek pembangunan dan tambal sulam yang sedang berjalan di pondok ini, salah satunya adalah Proyek Perluasan Rumah Sakit Islam Darussalam (RSID) yang sebelumnya disebut dengan istilah Balai Kesehatan Santri dan Masyarakat (BKSM).

Pada umumnya, rumah sakit adalah sebuah institusi perawatan kesehatan profesional yang pelayanannya disediakan oleh dokter, perawat, dan tenaga ahli kesehatan lainnya. Dengan adanya rumah sakit ini, penanganan terhadap santri juga masyarakat yang sakit akan lebih intensif dan efektif.

Proyek pembangunan RSID sudah mulai dilakukan sejak 4 Agustus 2017 oleh 90 pekerja yang dikontrol langsung oleh Al-Ustadz Faridh Izda Iskandar, Al-Ustadz Muhammad Hamsar selaku staf Pembangunan Pondok dan pak Soni sebagai mandornya. “Bangunan seluas 3.500 m ini terdiri dari 3 lantai, lantai 1 akan digunakan untuk Ruang UGD, Laboratorium, Radiologi dan Poli-poli sebagai tempat pertolongan pertama dan pengecekan pasien yang datang ke rumah sakit. Sedangkan lantai 2 dan 3 akan digunakan untuk kamar-kamar rawat inap pasien.” ujar Al-Ustadz Hamsar selaku penanggungjawab proyek pembangunan RSID.

Kamis (12/10), pondasi dan pengecoran bangunan lantai 1 telah selesai, dengan biaya pengeluaran sebesar 2 Miliyar, kemudian akan dilanjutkan dengan pemasangan bambu-bambu (pranca) untuk pengecoran lantai 2. Adapun masa proyek ini diperkirakan akan selesai dalam waktu 2 tahun. rukh

 

Popular Articles