Date:

Share:

Direktur Darussalam Press, Mesir, Berikan Bantuan Buku Ke Pondok Gontor

Related Articles

FIXC
Suasana Pertemuan Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor dengan Dr. Abdul Qodir Bakkar dan Dr. Musthafa Dasuki di dalam Kantor Pimpinan

DARUSSALAM–Untuk kesekian kalinya, Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) kedatangan tamu dari luar negeri. Hari ini, Senin, (29/8) PMDG kedatangan tamu dari Direktur Darussalam Press, Mesir, Dr. Abdul Qodir Bakkar dan Dr. Musthafa Dasuki dari Pusat Studi Kamil Shahih Mesir. Kunjungan kali ini bertujuan untuk memberikan bantuan kepada Pondok Gontor berupa buku-buku, dengan harapan buku-buku tersebut dapat digunakan di kemudian hari. Selain itu, Dr. Abdul Qodir Bakkar dan Dr. Musthafa Dasuki juga akan menghadiri acara diskusi dengan pihak Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor tentang pola penerbitan disertasi dan tesis mahsiswa UNIDA Gontor di Darussalam Press, Mesir yang bertempat di Kampus UNIDA Gontor.

Turut mendampingi Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor dalam menyambut kedatangan tamu dari Mesir ini, Anggota Badan Wakaf PMDG. K.H. Akrim Mariyat, Dipl.A.Ed., Ketua Yayasan Pemeliharaan dan Pengembangan Wakaf Pondok Modern (YPPWPM), H. Imam Shobari, S.Ag., Wakil Rektor III UNIDA Gontor, Dr. H. Dihyatun Masqon, M.A., Dekan Fakultas Humaniora UNIDA Gontor, Dr. H. Ahmad Hidayatullah Zarkasyi, M.A, dan beberapa orang dosen dari UNIDA Gontor.

“Buku-buku yang diberikan akan kami tempatkan di Perpustakaan Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor.” Ujar Dr. H. Dihyatun Masqon, M.A., Wakil Rektor III UNIDA Gontor, saat ditanya tentang penempatan buku-buku tersebut. ikami86

Popular Articles