Date:

Share:

Darussalam Art Day Berikan Santri Wadah Berkreasi

Related Articles

DARUSSALAM- Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG), seperti biasa tidak pernah membiarkan santri-santrinya kosong dari kegiatan. Bahkan di hari di mana para santri tidak melakukan kegiatan belajar menagjar di dalam kelas, selalu ada kegiatan yang menjadikan para santri sibuk dan tidak menganggur. Hal ini merupakan pengaplikasian dari salah satu slogan PMDG, “Pondok tidak pernah tidur selamanya”.

Pada hari Jum’at (19/8), PMDG menggelar acara seni bernama Darussalam Art Day (DAD). Acara ini berlangsung mulai pukul 08.00 WIB s/d 09.45 WIB, bertempat di lapangan Gedung Aligarh. Selain itu, terdapat pula stand-stand kursus yang bertempat di dalam Balai Pertemuan Pondok Modern (BPPM), serta beberapa perlombaan yang menambah semaraknya acara DAD pada tahun ini.

Stand kursus Aklam, salah satu stand pada acara Darussalam Art Day

Acara dibuka oleh Al-Ustadz Bambang Setyo Utomo, M.I.Kom., beliau berpesan dalam sambutannya tentang pentingnya mengasah keterampilan dan bakat bagi para santri, karena kelak dari para santri lah akan terlahir tokoh-tokoh besar, seniman, arsitek, dan profesi-profesi besar lainnya.

Acara berlangung selama 1 jam 45 menit, dengan menghadirkan 10 penampilan yang terdiri dari: Hadroh, penampilan band, drama pantomim, puisi, atraksi, dan berbagai penampilan lainnya. Adapun stand yang ikut meramaikan DAD tahun ini adalah: Limit, Markaz khot, Aklam dan Persatuan Bela Diri Darussalam (PERBEDA).

Diadakannya acara ini tidak lain dan tidak bukan untuk meningkatkan kreativitas santri dalam bidang seni, sekaligus menjadi wadah untuk para santri dapat menyalurkan minat dan bakat mereka. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para santri yang memiliki minat terhadap seni dapat terus berkembang dan menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya.

(Berita: Mahadi, Foto: Jalis, Editor: Nezzard, Review: Riza Ashari)

Artikel Terkait:

Darussalam Art Day, Munculkan Bakat Seni Santri

Tiga Unsur Pendidikan dalam Art, Handicraft and Sport Show

Art, Sport, and Handicraft Show Sarana Mengembangkan Bakat Santri

Popular Articles