Date:

Share:

11 Syawwal, 9147 Orang Padati Gontor

Related Articles

DARUSSALAM–Hari ini, Kamis, (7/8/2014), menjadi salah satu hari yang bersejarah bagi keluarga besar (Pondok Modern Darussalam Gontor) PMDG. Awal rutinitas resmi dimulai sejak Pembukaan Tahun Ajaran Baru 1435-1436. Bapak Pimpinan Pondok K.H. Hasan Abdullah Sahal dengan wibawanya menyampaikan pesan dan nasehat kepada santri-santrinya. Begitu pula Bapak Direktur KMI, K.H. Masyhudi Subari, M.A.

Para calon pelajar menuju ruang ujian tulis, Rabu (6/8/2014).
Para calon pelajar menuju ruang ujian tulis, Rabu (6/8/2014).

Gontor dipadati oleh ribuan pasang mata, baik Calon Pelajar (2236 orang), Santri PMDG (3334), Wali Santri dan Calon Pelajar (2589 orang), Guru KMI (426 orang), dan Guru Pengabdian Gontor Pusat dan Cabangnya (568 orang). Total keseluruhan, 9.147 orang. Hal ini mengakibatkan kepadatan yang cukup parah di tiap sudut kampus Gontor.

Pemandangan seperti sudah lumrah terjadi di Gontor. setiap tahunnya, terutama awal tahun, Gontor selalu dipadati banyak orang. Secara materi, Pondok tidak mampu menampung banyaknya jumlah tamu yang membludak. Tetapi, hal ini tidak menjadi halangan bagi keluarga santri untuk tetap mengantar kembali ke Pondok. elfah

Popular Articles