Date:

Share:

Geliat Eksak di Lubuk Jering

Related Articles

DSC_0864
Suasana Muharram Olympiad

Langit sore kala itu terlihat cerah membiru, awan memanyungi bumi meski tak banyak bahkan tak ada kabut asap yang belakangan ini memang sering terlihat. Seluruh siswa KMI Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) Kampus 14 bergegas menuju lapangan yang berada di depan kelas. Lengkap dengan menggenakan pakaian putih hitam dan berpeci, bersemangat untuk melaksanan kegiatan olimpiade matematika yang diselenggarakan oleh bagian KMI PMDG Kampus 14 pada hari Jum’at (16/10) lalu.

Acara yang berlangsung selama satu jam itu, terlaksana dengan khidmat. Seluruh santri yang berjumlah 87 siswa terlihat serius dan antusias mengerjakan soal yang diberikan oleh panitia dalam bentuk selembaran, dengan pengawasan yang ketat dari bapak-bapak guru.

Dengan bertajuk “Mathematic Olympiad”, acara ini bertujuan untuk meningkatkan semangat belajar para santri dan juga sebagai tolak ukur pemahaman mereka terhadap materi yang telah diajarkan di kelas.

“kegiatan ini memang sengaja diprogramkan agar menjadi suplemen penyemangat bagi santri untuk meningkatakan daya kemampuan mereka dalam berpikir terkhusus dimateri Matematika.” ujar Al-Ustadz Muhammad Khoirul Wiro, selaku penganggung jawab acara. ibnushadik

Popular Articles